Jumat, 25 Desember 2009

Bams dengan Malam Natalnya..

Berbeda dengan tahun tahun sebelumnya sosok seorang seorang bams yang selalu ngerayain malam natal bersama keluarga besarnya akhirnya harus ngerayainnya tanpa kehadiran mereka. Menantikan dan akhirnya ting.. ting.. ting.. lonceng besar dirumahnya berbunyi menunjukan jam 24:00.. keharuan mulai dirasakan oleh bams, sang bayi malaf telah lahir dengan kehinaannya untuk menebus dosa dosa manusia itu adalah salah satu dari seribu alasan mengapa si bams menangis, rutinitas malam natalpun dijalanin tapi kali sangat berbeda dari sebelum sebelumnya. Doa dipanjatkan, syukur dan terima kasih itu sudah pasti dan sederet permohonan dan pengampunan keluar dari mulut begitu saja. Mata kebanjiran dengan derasnya bak hujan yang tiada hentinya..

bams adalah seorang yang mengidap kanker otak dari sekian banyak orang yang ada di dunia, ia berjuang melawan kematian memiliki semangat yang sangat luar biasa untuk tetap hidup & menikmati alam semesta.. Malam natal merupakan saat yang paling tepat baginya buat minta gift christmas/kado natal dari Tuhan & itu sudah dilakuinnya sejak ia mengidap kanker otak, permintaannyapun tetap sama yaitu BISA TETAP HIDUP & DAPAT MEMBERIKAN YANG TERBAIK BUAT TUHAN, ORANG TUA, SAUDARA, SAHABAT, PACAR & SEMUA ORANG. malam natal ini 24-12-2009

Tidak ada komentar:

Posting Komentar