Dalam urusan memperoleh kebahagiaan sejati sebagai manusia, orang miskin tidak harus kalah dari mereka yang tampaknya jauh lebih tinggi di atas mereka. Dalam hal kebugaran jasmani dan kedamaian hati, semua orang berada di tataran yang sama tanpa peduli di kelas mana mereka berada, dan pengemis, yang mandi cahaya matahari di pinggir jalan, memiliki rasa aman sama seperti yang diperjuangkan lewat perang oleh para raja.
Kedengarannya indah, tetapi andai itu benar, berarti kita semua berada dalam masalah besar. Bila raja-raja kaya tidak lebih bahagia dibanding pengemis-pengemis miskin, mengapa pengemis-pengemis miskin itu tidak berhenti berjemur dipinggir jalan dan berusahan menjadi raja-raja yang kaya? Jika tak ada orang yang ingin menjadi kaya, berarti kita menghadapi masalah ekonomi yang signifikan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar